Daftar harga hp Android Sony Xperia terbaru 2017 lengkap dengan spesifikasinya.

Selasa, 05 Desember 2017

Harga Sony Xperia M C1905 Desember 2017

Guna memenuhi kebutuhan ponsel kelas menengah, Sony Xperia M akhirnya muncul ke pasaran. Desainnya hampir mirip dengan smartphone sebelumnya yaitu Sony Xperia Z. Namun dilihat dari sisi desain, ternyata ukuran Sony Xperia C1905 ini lebih mungil ketimbang Sony Xperia Z.

Saat Sony Xperia M digenggam akan terasa nyaman berkat adanya lengkungan pada bagian body-nya. Kali ini Xperia M hadir dengan menampilkan layar capacitive touchscreen yang memiliki ukuran 4 inci dimana layar ini mempunyai kemampuan untuk menampilkan sejumlah 16 juta warna dengan resolusi 480 x 854 piksel. Layar ini pun memiliki kepadatan piksel yang mencapai 245 ppi. Sementara itu lampu LED yang berada di bagian bawah layar berfungsi untuk menampilkan notifikasi dengan sajian warna-warni yang menarik.

Pada bagian dapur pacu, Sony Xperia M ditenagai dengan kehandalan prosesor dual core Qualcomm Snapdragon MSM8227 berkecepatan 1 GHz didukung Adreno 305 pada pengolah grafis dan RAM sebesar 1 GB. Smartphone ini berjalan dengan OS Android Jelly Bean. Xperia M dibekali dengan baterai Lithium ion berdaya 1750 mAh untuk menunjang aktivitasnya sepanjang hari. Dengan fasilitas koneksi seperti WiFi dan HSPA melengkapi kehadiran Xperia M di sisi koneksi internet. Sedangkan untuk sharing konten dengan perangkat lain, Sony menghubungkannya dengan microUSB, Bluetooth, dan NFC.

Salah satu andalan Xperia M untuk memikat pengguna ada pada sektor fitur multimedia dimana telah terbenam kamera utama dengan resolusi 5 MP dengan LED sebagai pelengkapnya. Hadirnya fitur High Dinamic Range (HDR) dan Touch Focus pada kamera ponsel pintar ini menambah kehebatannya. Kedua fitur tersebut memudahkan Anda pada saat memotret. Selain itu, kemampuan merekam video berkualitas HD 720p pada 30 fps juga dimiliki perangkat mobile ini.

Sony Xperia M
Sony Xperia M

Pada sektor pemutar musik, tak ketinggalan Walkman Player, music player legendaris milik Sony melengkapi Xperia M. Suara jernih dan maksimal pun hadir berkat teknologi XLoud dan Clear Phase yang mendukung pemutar musik ini. Xperia C1905 memiliki kabin penyimpanan yang besar sebab adanya memori internal sebesar 4GB. Anda dapat mengekspansi ruang memori ini hingga 32 GB melalui kartu microSD. Sony Xperia dengan kode nama C1905 ini bisa Anda miliki dengan menebusnya sebesar Rp 2 jutaan.

Harga dan Spesifikasi Sony Xperia M


Umum
  • Harga : Rp 2.000.000 (baru) / Rp 1.250.000 (bekas)
  • Jaringan 2G GSM 850 / 900 / 1800 / 1900
  • Jaringan 3G HSDPA 850 / 1700 / 1900 / 2100
  • SIM : Dual SIM (Micro-SIM)
  • Rilis : Juni 2013

Body dan Display
  • Dimensi : 124 x 62 x 9.3 mm (4.88 x 2.44 x 0.37 in)
  • Berat : 115 g (4.06 ons)
  • Jenis : TFT capacitive touchscreen, 16 juta warna
  • Ukuran : 480 x 854 piksel, 4.0 inci (245 ppi)
  • Multitouch : Ya, hingga 4 titik sentuh
  • Fitur : Scratch-resistant glass

Audio
  • Fitur : Getaran; Nda dering MP3
  • Loudspeaker : Ya
  • Jack Audio 3.5 mm : Ya

Memory
  • Eksternal : microSD, hingga 32 GB
  • Internal : 4 GB, 1 GB RAM

Data dan Konektifitas
  • GPRS : Hingga 86 kbps
  • EDGE : Hingga 237 kbps
  • Kecepatan : HSDPA, 21 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps
  • WLAN : Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band, Wi-Fi Direct, DLNA, Wi-Fi hotspot
  • Bluetooth : Ya, v4.0 with A2DP, ANT+
  • NFC : Ya
  • USB : Ya, microUSB v2.0, USB On-the-go

Kamera
  • Primer : 5 MP, 2592 х 1944 piksel, autofocus, LED flash, check quality
  • Fitur : Geo-tagging, touch focus, image stabilization, HDR, panorama
  • Video : Ya, 720p@30fps, check quality
  • Sekunder : Ya, VGA

Sistem Operasi dan Hardware
  • OS : Android OS, v4.1 (Jelly Bean)
  • Chipset : Qualcomm Snapdragon S4 Plus MSM8227
  • CPU : Dual-core 1 GHz Krait
  • GPU : Adreno 305
  • Sensor : Accelerometer, proximity, compass
  • Messaging : SMS (threaded view), MMS, Email, IM, Push Email
  • Browser : HTML5
  • Radio : Stereo FM radio with RDS
  • GPS : Ya, with A-GPS support
  • Java : Ya, via Java MIDP emulator
  • Warna : Hitam, Putih, Ungu, Kuning
  • Fitur Lain :
    • SNS integration
    • Active noise cancellation with dedicated mic
    • MP4/H.263/H.264 player
    • MP3/eAAC+/WAV player
    • Document viewer
    • Photo viewer/editor
    • Voice memo/dial
    • Predictive text input

Baterai
  • Jenis : Li-Ion 1750 mAh
  • Waktu Siaga : Hingga 552 jam (2G) / 454 jam (3G)
  • Waktu Bicara : 10 jam 18 menit (2G) / 9 jam (3G)
  • Putar Musik : 39 jam 24 menit

Advertisement
Harga Sony Xperia M C1905 Desember 2017 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Orang Pangandaran