Daftar harga hp Android Sony Xperia terbaru 2017 lengkap dengan spesifikasinya.

Selasa, 05 Desember 2017

Harga Sony Xperia Z3 Compact D5803 Desember 2017

Sebuah smartphone mini flagship bernama Sony Xperia Z3 Compact telah meluncur ke pasaran beberapa waktu lalu. Versi mini dari Z3 ini benar-benar dibalut dalam desain compact yang membuatnya menjadi lebih kecil ukurannya dibanding versi reguler. Namun, tidak seperti mini flagship dari vendor lainnya yang mengalami penurunan performa dan spesifikasi, ponsel ini tetap mempertahankan spesifikasi dan fitur dari versi regulernya, yang berubah hanya dimensinya menjadi lebih kecil. Jika dibandingkan dengan kompetitornya, jelas  ini akan menjadi kelebihan dari Sony Xperia Z3 Compact.

Perbedaan antara Xperia Z3 dengan versi Compact ini adalah pada ukurannya. Masalah spesifikasi bisa dibilang tidak banyak yang berubah. Pihak vendor berusaha mempertahankan apa yang yang telah ada pada versi reguler di versi compact ini. Jika pada versi reguler dibekali dengan layar 5.2 inci, maka pada Xperia Z3 Compact besaran layarnya dipangkas menjadi 4.6 inci. Hasilnya, bobot ponsel ini turun menjadi 129 gram saja.

Untuk dapur pacunya, Sony masih mempercayakannya pada Qualcomm MSM8974AC alias Snapdragon 801. Prosesor Quad-core tersebut mampu berlari dengan kecepatan 2.5 GHz. Dan untuk masalah grafisnya menjadi tanggungjawab GPU Adreno 330. Dari sini terlihat bahwa performa Xperia Z3 Compact akan sebanding dengan pendahulunya.

Sony Xperia Z3 Compact juga dibekali kamera yang sama dengan versi regulernya, yaitu lensa berkekuatan 20.7 Megapixels dengan dukungan sensor Exmor RS serta teknologi backside illuminated (BSI). Penurunan terjadi di sektor kapasitas memori RAM dari 3GB menjadi hanya 2GB. Sedagkan kapasitas memori internalnya masih menggunakan 16GB dengan slot memori tambahan yang bisa diekspansi hingga 128GB.

Harga Sony Xperia Z3 Compact


Meski menyandang gelar "Versi Mini" bukan berarti Xperia Z3 Compact masuk dalam daftar ponsel kelas menengah. Dengan spesifikasi serta fitur keren yang dibawanya, smartphone ini masih akan bertarung dengan ponsel-ponsel flagship lainnya di kelas premium.

Sebagai penyandang gelar "Versi Mini", Xperia Z3 Compact memang dibanderol dengan harga lebih mahal dibanding kompetitornya. Namun, sekali lagi Z3 Compact tidak mengalami pemangkasan fitur dan spesifikasi, hanya bentuknya dibuat lebih kecil dan kapasitas RAM menjadi 2GB. Selebihnya, sama dengan versi regularnya.

Saat ini, Sony Xperia Z3 Compact diibanderol dengan harga Rp. 6,350,000.00 untuk yang masig gress. Sedangkan untuk handset secondnya bisa didapatkan dengan harga Rp. 6,000,000.00. Ponsel ini sudah tersedia baik di toko offline maupun online. Di toko online Lazada misalnya, Xperia Z3 Compact sudah dipajang dengan banderol harga Rp 6.445.000 - Rp 6.449.000. Tersedia dalam dua pilihan warna, Hijau dan Orange.

Sony Xperia Z3 Compact
Sony Xperia Z3 Compact tampak depan dan samping dengan berbagai pilihan warna

Review Sony Xperia Z3 Compact D5803


Sejak bergabung dengan Ericsson, produk-produk Sony memang memiliki ciri khas baik dari segi desain maupun fitur-fiturnya. Karena itulah produk mereka selalu melekat di hati para penggemarnya. Sebut saja dulu dengan Walkman series dalam kode W dan Cybershot dalam kode K. Hingga saat ini kemampuan tersebut tetap dipertahankan dalam android Xperianya.

Sony Xperia Z3 Compact memiliki desain yang khas dari ponsel-ponsel Sony. Dilihat sekilas saja Anda pasti tahu bahwa smartphone tersebut merupakan produk Sony Mobile. Dibandingkan dengan Xperia Z1 Compact, smartphone ini memiliki body yang lebih tipis dan juga lebih ringan. Sementara penampang layarnya lebih luas. Dan desain Omni Balance yang menjadi ciri khas produk flagship Sony Xperia masih tetap dipertahankan.

Kesan mewah langsung terlihat dengan adanya material kaca pada sisi-sisinya. Namun, material kaca yang digunakan membuatnya cepat kotor dengan adanya bekas jari yang tertinggal. Lapisan kaca tersebut juga membuat ponsel ini cukup licin sehingga sangat rentang tergelincir jika diletakkan pada bidang yang miring. Sebagai solusi, Anda bisa melapisinya dengan casing karet atau hard case lain.

Pada ruas sebelah kiri terdapat beberapa slot untuk microUSB, slot kartu memori microSD dan slot untuk kartu SIM berukuran nano seperti yang terdapat pada Xperia Z3 reguler. Jadi, bagi Anda yang masih menggunakan mini-SIM dam micro-SIM harus mengubahnya menjadi nano-SIM dengan alat pemotong khusus.

Untuk layarnya, Xperia Z3 Compact juga menggunakan layar berteknologi Triluminos display. Selain Z3 reguler, para pendahulunya, yaitu Xperia Z1 dan versi compact-nya juga menggunakan teknologi layar yang sama. Teknologi ini mampu menyajikan warna yang lebih natural sehingga sangat nyaman di mata.

Layar seluan 4.6 inci tersebut juga dilengkapi dengan kemampuan untuk meningkatkan kontras, kecerahan dan mengurangi noise sehingga mampu menampilkan gambar yang sangat berkualitas. Hal ini tidak lain berkat teknologi X-Reality Engine yang turut dibenamkan pada layar Sony Xperia Z3 Compact. Smartphone Xperia ini juga memiliki viewing angle yang cukup luas berkat panel IPS yang digunakannya.

Diabndingkan versi regulernya, layar Z3 Compact memiliki resolusi yang lebih kecil, yakni 720 x 1280 pixels alias HD. Kerapatan layarnya juga mengalami penujrunan dari 424 ppi menjadi 319 ppi. Namun dengan mata telanjang, perbedaan tersebut hampir tidak dapat dirasakan. Layar ponsel ini juga telah mendukung 10 titik sentuh dan dilindungi oleh shatter proof glass agar aman dari goresan.

Sony Xperia Z3 Compact D5803
Gambar Sony Xperia Z3 Compact D5803 tampak belakang

Mengusung Android KitKat sebagai sistem operasinya, Sony Xperia Z3 Compact juga dibekali dengan prosesor quad core berkecepatan 2.5 GHz. Chipset yang digunakan adalah dari Qualcomm dengan seri MSM8794AC atau dikenal dengan Snapdragon 801. Konerjanya tentu sangat bisa diandalkan. Dengan dukungan pengolah grafis Adreno 330 dan RAM sebesar 2GB, Anda bisa bermain game HD, menjelajah internet dan menjalankan multitasking dengan lancar tanpa hambatan.

Sebagai ponsel flagship, teknologi sensor yang dibawa Xperia Z3 Compact terbilang cukup komplit. Mulai dari Accelerometer, gyro, proximity, compass hingga barometer. Beberapa fitur yang dibawa ponsel ini cukup membantu dan memudahkan penggunanya. Contohnya ada fitur Smart Call Handling dan Glove Mode.

Dengan mengaktifkan fitur Smart Call Handling, Anda bisa menerima panggilan telepon tanpa perlu menekan tombol apapun, cukup dengan mendekatkan ponsel ke telinga. Anda juga bisa mematikan nada dering dengan cara membalikkan ponsel. Sementara untuk mereject panggilan yang masuk cukup dengan menggoyangkan body ponsel. Sangat berguna bukan?

Glove Mode juga merupakan fitur yang cukup menarik dan sedang populer. Beberapa smartphone kelas atas juga menggunakan fitur ini, contohnya Oppo N1 Mini. Dengan fitur ini, Anda bisa tetap mengoperasikan ponsel meski sedang menggunakan sarung tangan. Sony Xperia Z2 juga sudah menggunakan fitur ini.

Dengan spesifikasi yang dibawanya, di atas kertas, Xperia Z3 Compact lebih unggul dibandingkan mini flagship vendor lain. Saat diuji menggunakan beberapa aplikasi benchmark, ponsel ini mencatatkan skor yang cukup tinggi. Pengujian menggunakan Antutu, smartphone ini menorehkan skor 42455. Berada di atas Samsung Galaxy S5, Xiaomi Mi3 dan pendahulunya, Sony Xperia Z2.

Sedangkan dari pengujian menggunakan Quadrant Standard, skor yang didapat adalah 20619. Untuk pengujian grafis, Sony Xperia Z3 Compact mendapatkan skor 59.3fps dari Nenamark2. Sementara dengan alpikasi 3D Mark hasil yang didapat adalah 19625 dengan graphics score bernilai 21355. Hasil tersebut menempatkan Sony Xperia Z3 Compact di atas Xiaomi Mi4 dan Galaxy Note 4. Namun, saat dilakukan pengujian dengan dibawa browsing, memainkan game dan menjalankan multitasking, perangkat ini terasa sangat panas.

Tabel Perbandingan Hasil Benchmark

Tipe PonselSkor QuadrantSkor Antutu
Sony Xperia Z3 Compact2061942455
Oppo Find 72344136791
Sony Xperia Z1 Compact2041734579
LG G32120531673
Samsung Galaxy S4 Mini704020106
Oppo Find 5 Mini586717266
HTC One Mini578515130
LG G Pro Lite34428451

Dalam memproduksi sebuah smartphone Sony selalu memperhatikan sektor kamera. Apalagi untuk handset flagship, komponen yang digunakan adalah yang terbaik dengan fitur pendukung yang memudahkan penggunanya. Tak terkecuali pada Sony Xperia Z3 Compact.

Z3 Compact dibekali dengan kamera utama berkekuatan 20.7 megapixels, sama dengan milik versi regulernya. Menggunakan sensor kamera Exmor RS, dukungan teknologi backside illuminated (BSI) dan lensa kamera Sony G wide angle (27mm), serta teknologi prosesing gambar Sony BIONZ. Intinya, semua teknologi terbaru kamera smartphone Sony ada pada handphone ini. Satu lagi, dengan ukuran bukaan (aperture) F/2.3, kamera tersebut dapat menghasilkan gambar yang bagus meski dalam kondisi pemotretan minim cahaya.

Selain membawa teknologi kamera ponsel terbaik, Sony Xperia Z3 Compact juga didukung oleh beberapa meode pemtoretan. Diantaranya 4K video, AR effect, AR Fun, Background defocus, Creative effect, Face in, Info eye, Live on, Manual, Multi Camera, social live, Sound Photo, Superior auto,, timeshift burst, dan sweep panorama Timeshift video. Kamera Z3 Compact juga mampu merekam video dengan kualitas 4K (2160p@30fps).

Hasil Foto Sony Xperia Z3 Compact
Hasil Foto Sony Xperia Z3 Compact (Outdoor)

Hasil Foto Sony Xperia Z3 Compact
Hasil Foto Sony Xperia Z3 Compact (Indoor)

Satu hal yang tidak dapat dipisahkan dari smartphone modern adalah kemampuannya untuk menjeajah internet dan akses yang mudah ke social chat atau social media. Sudah jelas bahwa Sony membekali Xperia Z3 Compact dengan kemampuan tersebut. Untuk terkoneksi dengan dunia maya, Anda bisa melalui jalur 3G atau 4G LTE sebagai jaringan data yang tercepat saat ini. Namun, wilayah yang dicakupnya masih sebatas di kota-kota besar saja. Sebagai alternatif anda bisa menggunakan WiFi hotspot.

Untuk terhubung dengan perangkat lain, Sony menyediakan saluran koneksi yang cukup lengkap. Selain bluetooth, ada Wi-Fi Direct, DLNA, Wi-Fi hotspot, LE, apt-X, NFC, microUSB (MHL) v2.0 , USB On-the-go, USB Host, GPS/A-GPS, dan GLONASS. Ada juga fitur khas ponsel Sony Xperia yang berfungsi menampilkan gambar atau video dari smartphone ke TV Sony, dengan teknologi Screen Mirroring via Miracast.

Bukan cuma itu, Sony Xperia Z3 Compact juga bisa dihubungkan dengan perangkat kontroler konsol PS3/PS4 yang disebut Dualshock wireless controller. Ada juga fitur Windows Tethering yang mengkoneksikan ponsel ini dengan perangkat Windows 8.1 dan memanfaatkan akses data dari perangkat tersebut.

Untuk sektor multimedia, kita tidak perlu meragukan kualitas ponsel-ponsel besutan sony. Sejak masih mengeluarkan seri "Walkman" dulu hingga sekarang bisa dibilang tidak ada yang bisa menandingi kualitas Sony. Untuk perangkatnya kali ini, mereka membenamkan teknologi active noise-canceling dengan fitur ClearAudio+. Sayangnya, untuk mengakifkan fitur ini Anda harus menamcapkan Headset Sony MDR NC31EM (bukan headset bawaan) yang dijual terpisah.

Seperti Xperia Z series lainnya, Z3 Compact juga telah mendapatkan sertifikat IP68 sebagai ponsel tangguh tahan air dan debu. Tentu dengan beberapa catatan yang harus diperhatikan. Saat membawa ponsel beraktifitas di dalam air, pastikan port micro USB, slot kartu SIM dan kartu memori tertutup rapat oleh lapisan pelindungnya. Sedangkan untuk lubang jack audio 3.5 mm tidak perlu khawatir karena pada bagian dalamnya telah didesain agar tidak masuk air. Dan pastikan tidak ada air yang menggenang di lubang ini ketika akan digunakan.

Sony Xperia Z3 Compact telah mendapatkan sertifikat IP68 sebagai ponsel tangguh tahan air dan debu.

Sony Xperia Z3 Compact membawa baterai dengan kapasitas 2600 mAh tipe Lithium ion non removable. Baterai tersebut terbilang awet saat digunakan untuk keperluan sehari-hari. Jika takut baterai cepat habis Anda bisa mengaktifkan fitur Stamina Mode untuk memanage pemakain baterai.

Sebagai media penyimpanan, memori internal sebesar 16GB siap digunakan. Dan jika merasa masih membutuhkan ruang penyimpanan lebih, bisa memanfaatkan slot memori eksternal yang bisa menampung kartu memori hingga 128GB. Cukup besar bukan?

Spesifikasi Sony Xperia Z3 Compact D5803

JaringanGSM 850/900/1800/1900, HSDPA 850/1900/2100, LTE 1700/1800/2100/2600
Tipe LayarIPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
Ukuran Layar720 x 1280 pixels, 4.6 inches (~319 ppi pixel density) Multitouch up to 10 fingers, Shatter proof glass- Triluminos display - X-Reality Engine
Ukuran/Berat127.3 x 64.9 x 8.6 mm / 129 gram
MemoriInternal 16 GB storage, 2GB RAM, microSD up to 128 GB
Data 3GHSDPA, 42 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps;
Data 4GLTE, Cat4, 50 Mbps UL, 150 Mbps DL
Data 2GEDGE Up to 296 kbps, GPRS Up to 107 kbps
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, DLNA, Wi-Fi hotspot
KonektifitasBluetooth v4.0, A2DP, LE, apt-X, microUSB v2.0 (MHL), USB On-the-go, USB Host, NFC
Kamera Primer20.7 MP, 5248 х 3936 pixels, autofocus, LED flash, 1/2.3'' sensor size, geo-tagging, touch focus, face/smile detection, HDR, panorama
Kamera Depan2.2 MP, 1080p@30fps
Video Record2160p@30fps, 1080p@60fps, 720p@120fps, HDR
OSAndroid OS, v4.4.2 (KitKat)
CPUQualcomm MSM8974AC Snapdragon 801, Quad-core 2.5 GHz Krait 400, GPU Adreno 330
Video PlayerXvid/MP4/H.263/H.264 player
MP3 PlayerMP3/eAAC+/WAV/WMA/Flac player
BateraiTipe Non-removable Li-Ion 2600 mAh battery
Talk TimeUp to 12 h (2G) / Up to 14 h (3G)
StandbyUp to 880 h (2G) / Up to 920 h (3G)
Fitur TambahanJava MIDP emulator, Stereo FM radio with RDS, ANT+ support, SNS integration, IP68 certified, Photo editor, Voice memo/dial, Predictive text input, A-GPS support and GLONASS, Browser HTML5
HargaRp. 6,350,000 (Baru) / Rp. 6,000,000 (Bekas)

Kelebihan dan Kekurangan Sony Xperia Z3 Compact


Sebagai ponsel mini flagship, Xperia Z3 Compact dibekali beragam fitur mumpuni dan spesifikasi yang sulit untuk ditolak. Mulai dari layar, prosesor, hingga kamera. Namun, semua itu harus ditebus dengan harga yang cukup mahal.

Kelebihan Xperia Z3 Compact (+):
  • Bodi ringkas dengan desain Omni Balacnce yang elegan
  • Mendapatkan sertifikat IP68 (tahan Air dan Debu)
  • Layar 4.6 inci berkualitas tinggi
  • Performa sangat baik dengan prosesor 2.5 Hz dan chipset Snapdragon 801
  • Kamera 20.7MP dengan teknologi terbaik dan banyak fitur menarik

Kekurangan Xperia Z3 Compact (-):
  • Harga relatif tinggi untuk kelas mini flagship
  • Bodi licin terbuat dari bahan kaca
  • Mudah panas, jika menjalankan beberapa fitur sekaligus (multitasking)

Sony Xperia Z3 Compact merupakan smartphone mini flagship dengan kemampuan di atas rata-rata ponsel sekelasnya. Meski harganya tergolong mahal, namun melihat kemampuannya handset ini sangat layak dijadikan sebagai gadget andalan.
Advertisement
Harga Sony Xperia Z3 Compact D5803 Desember 2017 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Orang Pangandaran